Template by:
Free Blog Templates

Minggu, 17 April 2011

cara membedakan antara blackBerry original dgn Black berry IMitasi

Blackberry adalah smartphone yang saat ini banyak dugunakan didunia dan Indonesia pada khususnya. Fitur dan koneksinya patut diacungi jempol. Dengan nama besar dan kualitas itulah, kini muncul banyak Blackberry imitasi dipasaran. Sebagai konsumen, kita pasti tidak ingin kecolongan dengan barang tiruan tersebut. Karena itu, ndusel akan berbagi bagaimana cara membedakan Blackberry yang asli dan yang imitasi. Untuk itu, kita harus mengetahu beberapa hal agar tidak tertipu dengan barang yang secara kasat mata sama, namun sangat berbeda secara kualitas.

1. Anda harus memastikan ada tempelan kode IMEI dan PIN
Cara melihat Imei dan Pin Blackberry adalah dengan cara klik Options lalu pilih status, tekan tombol Shift + ALT + H bersamaan pada tampilan homescreen. Cocokkan nomor tersebut dengan yang tertera di stiker luar, kardus dan tempat baterai

2. Cek Internal Datanya
Cek Lifetime pada option dan status, ketik BUYR. Nantinya data lifetime akan menampilkan angka Nol jika Blackberry tersebut memang masih baru. Namun jika tampil Exceeding 120K dan Voice Usage Exeeding 60 Minutes, itu menandakan bahwa Blacberry tersebut sudah pernah digunakan

3. Lihatlah Logo dan Kardus
Pada stiker identitas handheld dan hak paten biasanya terdapat pada kardus Blacberry yang asli ditambah lagi dengan logo operator seluler dari berbagai negara. Walaupun ada logo lain negara, namun Blackberry masih bisa digunakan jika koneksi dalam keadaan unlock. Hal yang perlu diingat lagi ialah logo yang terdapat pada layar LCD harus sama dengan logo yang ada di body Blackberry.

Dengan menggunakan 3 cara bedakan Blackberry asli dan imitasi tersebut, diharapkan anda bisa mendapatkan barang sesuai dengan uang yang sudah anda keluarkan. Selamat memilih dan menggunakan Blackberry dengan aman dan nyaman.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar